Lahirnya Legislator Muda Aceh
Training Legislatif 2015. (Foto: Ivana Maulidia)
Darussalam | Acehchannel.com - Kampus sebagai miniatur negara menjadi tempat pembelajaran sistem-sistem pemerintahan yakni melalui lembaga mahasiswa seperti Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM). Masih terasa suasana Pemilihan Raya Universitas Syiah Kuala beberapa hari lalu, telah terpilih Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan 33 perwakilan mahasiswa dari setiap fakultas yang akan segera melanjutkan tonggak eksekutif dan legislatif di Unsyiah.

Baca Juga:

Banyak orang menganggap bahwa badan eksekutif memiliki bargaining tinggi dan peran yang sangat penting pada pemerintahan, tetapi sebenarnya peran lembaga legislatif pun tidak kalah pentingnya. Mengingat bahwa tidak semua fakultas di lingkungan Unsyiah maupun universitas lain memiliki kurikulum yang mengajarkan sistem kenegaraan, maka dari itu Anggota Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Unsyiah 2015 berinisiatif untuk mengadakan Training Legislatif 2015.

Acara Training Legislatif ini dilaksanakan pada Minggu, 27 Desember 2015 di Multi Purpose Room (MPR) Pertanian Unsyiah. Dengan mengangkat tema "Membangun Semangat Legislator Muda Aceh" diharapkan para peserta memahami peran dan fungsi Lembaga Legislatif di wilayah kampus maupun Lembaga Legislatif di Indonesia sehingga dapat menggunakan perannya dengan baik. Sekitar 30 peserta yang berasal dari Unsyiah dan luar Unsyiah antusias mengikuti acara.

Training Legislatif ini mendatangkan pemateri-pemateri yang memiliki track record di lembaga legislatif. Mustaqim Ibrahim, yang mempresentasikan materi Peran dan Fungsi Lembaga Legislatif merupakan salah satu pentolan Majelis Perwakilan Mahasiswa Unsyiah. Adapun pemateri kedua yaitu Nourman Hidayat, yang kemudian menjelaskan Tata Cara Penyusunan Undang-undang.
"Melihat antusias peserta disini yang banyak melontarkan pertanyaan berbobot sudah cukup menjelaskan bahwa Anda semua memuliki pemikiran yang cerdas, semoga bisa semakin berkembang", ujar seorang advokat yang pernah menduduki kursi panas sebagai Anggota Legislatif Aceh ini. 

Sesi ketiga, peserta mendapat suntikan materi terkait Tata Cara Persidangan oleh Sekjen Majelis Permusyawaratan Mahasiswa sekaligus Ketua KPR Unsyiah 2014, Yulifhirmarijal dan diakhiri dengan simulasi persidangan. Peserta sangat antusias mengikuti rangkaian acara Training Legislatif ini.
"Kegiatan ini merupakan gebrakan baru dari DPM Unsyiah 2015 sebagai pencerdasan terhadap mahasiswa terkait lembaga legislatif kampus, semoga kepengurusan DPMU kedepan bisa lebih baik dan sinergi membangun Unsyiah.", kata Delia, Ketua Komisi A DPM Unsyiah yang menjadi Ketua Panitia pada kegiatan Training Legislatif ini.
*[CSM]

Post a Comment

Powered by Blogger.